Nusantaraterkini.co, MEDAN - Sebanyak sepuluh rumah di Gang Swadaya, Kelurahan Karang Berombak, Kecamatan Medan Barat, kota Medan, terbakar pada Jumat (21/11/2025). Terkait sumber serta penyebab kebakaran belum diketahui.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kejadiannya terjadi sekitar pukul 14.50 WIB. Menurut keterangan warga, sebelum api membesar, warga mengaku mendengar suara ledakan dari salah satu rumah.
Baca Juga : Revisi UU Ketenagakerjaan Perlu Batasi Pekerja Outsourcing Cegah Perbudakan Moderen
"Waktu apinya belum besar ada suara besar gitu. Ada penyimpanan mercun di salah satu rumah ini," kata warga, Nurlia, kepada Nusantaraterkini.co saat di konfirmasi di lokasi.
Pantauan di lokasi, saat ini, sejumlah warga serta tim petugas pemadam kebakaran bekerja sama untuk memadamkan api. Sekitar tujuh unit mobil pemadam dan satu unit mobil ambulance telah berada di lokasi.
Hingga berita ini dimuat api kobaran api telah hilang, sementara petugas serta warga masih bekerja untuk memastikan titik api benar-benar padam.
(Cw7/Nusantaraterkini.co)
