Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang

Ruangan Kantor Camat Medan Barat Terbakar

Editor:  Rozie Winata
Reporter: Redaksi
WhatsApp LogoTemukan Nusantaraterkini.co di WhatsApp!!
Petugas Damkar saat melakukan proses pemadaman kebakaran di Kantor Camat Medan Barat, Rabu (10/12/2025). (Foto: dok istimewa)

Nusantaraterkini.co, MEDAN - Peristiwa kebakaran melanda Kantor Camat Medan Barat yang berada di Jalan Budi Pembangunan, Lingkungan XXIV, Kelurahan Pulo Brayan Kota, Kecamatan Medan Barat, Rabu (10/12/2025) subuh.

Informasi diperoleh, peristiwa ini terjadi pada pukul 05.00 WIB, di mana api dari salah satu ruangan di kantor tersebut tiba-tiba muncul dan membesar.

Agar tidak semakin membesar, warga setempat yang mengetahui kejadian ini langsung menghubungi Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Medan.

Baca Juga : Gedung Terra Drone Kemayoran Terbakar, 22 Orang Tewas dan 19 Selamat

Mendapatkan laporan, sejumlah unit armada pemadam langsung diterjunkan ke lokasi kebakaran.

Setelah sekitar 20 menitan berjibaku dengan api, kebakaran akhirnya dapat dipadamkan sekitar pukul 05.20 WIB.

Informasi diperoleh, kebakaran ini berlangsung tepatnya di ruangan Kasi Pemerintahan Camat Medan Barat yang memiliki luas sekitar 2x4 m.

"Objek yang terbakar 1 Unit Bangunan Permanen Kantor Camat Medan Barat dengan Persentase ± 20 %," kata Manager Pusdalops-PB BPBD Kota Medan Ahmad Untung Lubis dalam keterangannya.

Baca Juga : Rumah dan Bengkel di Jalan Asahan Ludes Terbakar, Warga Alami Luka Bakar

Kendati begitu, dia memastikan, peristiwa ini tidak sampai menimbulkan korban jiwa ataupun luka-luka.

"Korban Jiwa Nihil. Api sudah dipadamkan," tandasnya.

(zie/Nusantaraterkini.co)