nusantaraterkini.co, JABAR - Tambang batu alam galian C Gunung Kuda, Desa Cipanas, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat (Jabar) longsor pada Jumat (30/5/2025).
Akibatnya, 3 pekerja tewas dan belasan lainnya tertimbun material longsoran. 4 ekskavator dan belasan truk alat berat juga terkena dampaknya.
"Terjadi longsoran sekitar jam 10 pagi tadi," kata Kepala Desa Cipanas, Maman dikutip kumparan, Jumat (30/5/2025).
Baca Juga : Pencabutan Izin 28 Perusahaan Perkuat Kredibilitas Penegakan Kebijakan Lingkungan
Pranata Ahli Humas BPBD Jabar, Hadi Rahmat menyebutkan identitas 3 pekerja tewas itu:
1.Andri (41 tahun) warga Desa Padabeunghar, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan;
2.Sukadi (48), warga Desa Buntet, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon;
Baca Juga : Ratas di Kartanegara Bahas Pertahanan Negara, Hutan dan Tambang
3.Sanuri (47), warga Desa Semplo, Kecamatan Palimanan, Kabupaten Cirebon.
"Korban luka 4 orang dibawa ke RS Sumber Hurip Kabupaten Cirebon," kata Hadi.
(Dra/nusantaraterkini.co).
Baca Juga : Fenomena Kepala Daerah Naikan PBB Ugal-ugalan, Pengamat: Masyarakat Tak Percaya Pemerintahan Prabowo
