Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang

Resep dan Cara Membuat Dimsum Hakau, Camilan ala Restoran yang Cocok Dihidangkan saat Hari Imlek

Editor:  Aby
Reporter: Redaksi
WhatsApp LogoTemukan Nusantaraterkini.co di WhatsApp!!
Resep dan Cara Membuat Dimsum Hakau, Camilan ala Restoran yang Cocok Dihidangkan saat Hari Imlek

Nusantaraterkini.co - Hakau merupakan jenis dimsum yang cukup terkenal di Indonesia.

Dimsum Hakau ini memiliki tekstur yang kenyal dan juga isian yang lezat.

Baca Juga : GrabMart Meningkat, Pedagang Pasang Promo untuk Tingkatkan Rating Toko

Tak heran kalau menu praktis yang satu ini menjadi kudapan utama favorit keluarga ketika merayakan Imlek.

Baca Juga : Legislator Harap uu pariwisata atasi kebocoran ekonomi nasional

Sekarang Sahabat NuTer sudah bisa membuatnya sendiri di rumah, dengan mencontek resepnya di bawah ini. 

Sahabat NuTer yang mengikuti resep ini akan menghasilkan 17 buah selama 45 menit saja loh.

Baca Juga : Tengah Berbelanja Sayur, Sepeda Motor Seorang Wanita Raib Digasak Maling

Berikut Resep dan Cara Membuat Dimsum Hakau:

Bahan Kulit:

Baca Juga : Polda Sumsel Ungkap Peredaran Narkotika Jenis Baru, Etomidate Berkedok Liquid Vape

• 100 gram tepung tangmien

• 50 gram tepung sagu tani

• 180 ml air mendidih

Baca Juga : DPR Tegaskan Reformasi Polri Mengikat, Kapolri Paparkan Arah Transformasi Digital dan Posisi Polri di Bawah Presiden

• 1 sendok teh minyak goreng

Bahan Isi:

Baca Juga : Pria Bersimbah Darah di Pemakaman Kristen Patumbak, Diduga Korban Penganiayaan

• 200 gram udang kupas, cincang kasar

• 1 buah cabai merah besar, buang bijinya, cincang kasar

• 2 batang seledri, iris halus

• 1 sendok teh maizena

• 1 sendok teh kecap ikan

• 1/2 sendok teh minyak wijen

• 1/2 sendok teh garam

• 1/4 sendok teh merica bubuk

• 1/4 sendok teh gula pasir

• 2 sendok makan minyak goreng, untuk olesan

Cara Membuat Resep Dimsum Hakau:

1. Isi, aduk rata bahan isi. Sisihkan.

2. Kulit, campur tepung tangmien dan tepung sagu tani dan aduk semua hingga merata. 

3. Tuang air mendidih. Aduk sampai bergumpal. 

4. Bungkus dengan plastik food grade. Diamkan 10 menit.

5. Tambahkan minyak. Uleni sampai lembut. 

6. Gulung memanjang. Potong-potong setebal 1/2 cm.

7. Ambil sebuah adonan. Pipihkan di atas plastik. Beri isi adonan. Lipat.

8. Kukus di dalam pengukus yang dialasi daun atau plastik tahan panas food grade, di atas api sedang 8 menit hingga matang. Matikan api.

9. Diamkan 5 menit di dalam kukusan. Angkat. 

10. Selanjutnya, Olesi hakau dengan minyak. 

(Sav/nusantaraterkini.co)

Sumber: Sajian Sedap