nusantaraterkini.co, JAKARTA – Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar atau yang akrab disapa Cak Imin, melontarkan kelakar saat menghadiri peringatan Hari Tani yang digelar DPP PKB di Jakarta Pusat, Rabu (24/9/2025).
Dalam pidatonya, Cak Imin menyampaikan apresiasi terhadap Presiden Prabowo Subianto yang berkomitmen memberi akses lahan seluas 2 hektare bagi petani miskin atau kelompok desil 1. Menurutnya, kebijakan tersebut realistis dan harus benar-benar dikawal agar tidak sekadar janji.
“Pak Prabowo merencanakan agar petani desil 1 mendapat akses lahan minimal 2 hektare. Semoga DPR, khususnya Pak Cucun, bisa mengawal sampai terealisasi,” ucapnya.
Baca Juga : Banyak Kepala Daerah Terjerat Korupsi, Legislator: Pilkada Harus Lewat DPRD
Cak Imin menilai gagasan itu sudah jelas arahnya. Kini tinggal bagaimana para menteri dan lembaga terkait sebagai pembantu presiden bisa mengeksekusinya.
“Alhamdulillah, Pak Prabowo langsung turun tangan untuk urusan petani. Tinggal anak buahnya mampu atau tidak melaksanakan,” ujarnya.
Di ujung pidatonya, Cak Imin mengundang gelak tawa audiens lewat guyonan khasnya. Ia menyebut para anak buah Prabowo harus rajin berselawat karena sewaktu-waktu bisa saja diberhentikan.
Baca Juga : Pernyataan Tobat Nasuha Cak Imin Disentil Firman Soebagyo, Dinilai Tak Tepat Saat Bencana
“Kalau jadi anak buah Pak Prabowo itu harus banyak selawat. Kalau tidak, siap-siap saja, bisa kapan saja dicopot,” selorohnya disambut tawa hadirin.
Tak berhenti di situ, Cak Imin juga menyinggung Farichah, Wakil Menteri Koperasi dan UKM yang baru saja dilantik Prabowo. “Kita juga ikut deg-degan. Farichah ini baru dilantik, sudah deg-degan,” tambahnya sambil tertawa.
(Dra/nusantaraterkini.co).
Baca Juga : Perkuat Daya Saing, Komisi X Dukung Program SMK Go Global
