Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang

Arus Lalu Lintas Padat di Seputar Lokasi Debat Pilkada Medan 2024

Editor:  Feriansyah Nasution
Reporter: Junaidin Zai
WhatsApp LogoTemukan Nusantaraterkini.co di WhatsApp!!
Arus lalu lintas tampak padat di kawasan Hotel Four Points, lokasi debat Calon Wali Kota Medan, Jumat (8/11/2024). (Foto: Junaidin Zai/Nusantaraterkini.co).

Nusantaraterkini.co, MEDAN - Arus lalu lintas menjelang debat perdana Pilkada Medan, yang dijadwalkan, di Hotel Four Points, pada Jumat (8/11/2024) malam, mengalami kepadatan yang signifikan.

Pantauan Nusantaraterkini.co, kemacetan terlihat di beberapa ruas jalan protokol, terutama di sekitar kawasan Four Points, Jalan Gatot Subroto, yang menjadi akses utama menuju lokasi debat.

Sejak sore hari, arus kendaraan yang mengarah ke pusat kota padat lancar. Kendaraan bermotor, baik roda dua maupun roda empat, terlihat mengular sepanjang jalan-jalan utama, memperburuk kepadatan.

Baca Juga : DPRD Umumkan Rico-Zaky sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan 2025-2030

Di tengah kepadatan juga terlihat, para pendukung pasangan calon wali kota mulai berdatangan.

Petugas kepolisian yang berjaga di beberapa titik strategis mengatur lalu lintas, namun volume kendaraan yang terus meningkat menyebabkan beberapa jalur mengalami penurunan kecepatan, bahkan hingga terhenti dalam beberapa waktu.

Beberapa pengendara mengaku kesulitan untuk mencapai tujuan mereka tepat waktu, terutama bagi warga yang tinggal di kawasan sekitar tempat debat.

Baca Juga : Tidak Ada Bukti yang Relevan Gugatan Ridha-Rani Ditolak MK, Hasil Pilkada Medan Sah!

"Sejak sore sudah padat di sekitar sini, dan biasanya saya bisa sampai dengan cepat. Tapi sekarang, jalanan padat sekali. Mungkin karena orang-orang sudah mulai menuju lokasi debat," ujar Abdul, seorang dirver ojek online

Dengan semakin mendekatnya waktu pelaksanaan debat, diharapkan arus lalu lintas dapat semakin teratur, sehingga semua pihak yang terlibat dalam acara tersebut dapat hadir tepat waktu, dan proses Pilkada Medan berjalan lancar tanpa gangguan berarti.

(cw7/nusantaraterkini.co)