Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang

PSSI Tunda Perkenalan John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia, Ini Alasannya

Editor:  Rozie Winata
Reporter: Redaksi
WhatsApp LogoTemukan Nusantaraterkini.co di WhatsApp!!
Pelatih Timnas Indonesia John Herdman. (Foto: dok X/@gilabola_ina)

Nusantaraterkini.co, JAKARTA - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menunda acara perkenalan John Herdman secara resmi sebagai pelatih Timnas Indonesia.

Diketahui, sesuai rencana PSSI akan memperkenalkan John Herdman sebagai pelatih di Hotel Mulia, Jakarta, Selasa (12/1/2026) pagi tadi.

Baca Juga : Besok, PSSI Resmi Perkenalkan John Herdman Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia

Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji mengungkapkan perkenalan resmi John Herdman sebagai pelatih kepala baru timnas Indonesia ditunda karena yang bersangkutan sedangkurang fit.

"Diundur besok karena kurang fit," kata Sumardji, mengutip Antara.

Sumardji mengatakan perkenalan resmi Herdman diundur menjadi hari Selasa (13/1/2026) di hotel yang sama.

Baca Juga : PSSI Tunjuk John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Komisi X Beri Catatan Khusus

Diketahui, pelatih yang mengantarkan Kanada lolos ke Piala Dunia 2022 setelah 36 tahun absen itu tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1/2026) bersama keluarga besarnya yang terdiri dari istri dan kedua anaknya.

(*/nusantaraterkini.co)