Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang

Gibran Tinjau Langsung Pengungsi Longsor di Cisarua Bandung Barat

Editor:  hendra
Reporter: Hendra Mulya
WhatsApp LogoTemukan Nusantaraterkini.co di WhatsApp!!
Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming meninjau langsung kondisi pengungsi di posko pengungsian longsor Cisarua, Minggu (25/1/2026). (Foto: Abisatya/kumparan)

Nusantaraterkini.co, JABAR - Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, turun langsung ke lokasi pengungsian korban longsor di Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Minggu (25/1/2026). Kunjungan tersebut dilakukan untuk memastikan kondisi para pengungsi serta penanganan darurat berjalan optimal.

Dalam peninjauannya, Gibran menyambangi sejumlah titik penting, mulai dari posko pengungsian, fasilitas layanan kesehatan, hingga dapur umum yang melayani kebutuhan dasar warga terdampak. Ia juga menyempatkan diri berbincang dengan para pengungsi untuk mendengar langsung keluhan dan kebutuhan mereka selama berada di lokasi pengungsian.

Gibran menyampaikan rasa prihatin atas musibah longsor yang menimpa warga Cisarua. Ia menegaskan kepada pemerintah daerah dan tim gabungan agar penanganan pengungsi dilakukan secara maksimal, terutama bagi kelompok rentan seperti anak-anak, lansia, dan ibu hamil.

Baca Juga : Catatan Akhir Tahun 2025, Firman Soebagyo Soroti Capaian dan Tantangan Pemerintahan Prabowo

“Saya turut prihatin atas musibah ini. Saya sudah meminta pemerintah daerah dan tim terkait agar penanganan pengungsi, khususnya anak-anak, lansia, dan ibu hamil, menjadi prioritas,” ujar Gibran di lokasi.

Selain penanganan darurat, Gibran juga menyoroti pentingnya mitigasi bencana dan evaluasi wilayah rawan longsor guna mencegah kejadian serupa terulang di masa mendatang. Pemerintah pusat, kata dia, akan terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk mempercepat proses penanganan pascabencana.

Dalam kunjungan tersebut, Gibran didampingi sejumlah pejabat, di antaranya Menko PMK Pratikno, Menteri PPPA Arifah Fauzi, Wamen Lingkungan Hidup Diaz Hendropriyono, Kepala Basarnas Marsdya Mohammad Syafii, Kepala BNPB Letjen Suharyanto, serta Kapolda Jawa Barat Irjen Rudi Setiawan.

Baca Juga : Wakil Presiden RI, Gibran Hadiri Penutupan Muktamar PUI di Medan, Singgung Soal GNWP

Hingga kini, warga terdampak longsor di wilayah Cisarua masih bertahan di posko pengungsian sambil menunggu kondisi dinyatakan aman untuk kembali ke rumah masing-masing.

(Dra/nusantaraterkini.co).