Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang

Dirtek PSSI Ungkap Kriteria Pelatih Baru Timnas Indonesia

Editor:  hendra
Reporter: Hendra Mulya
WhatsApp LogoTemukan Nusantaraterkini.co di WhatsApp!!
Direktur Teknik (Dirtek) PSSI Alexander Zwiers menunjukan jersey Timnas Indonesia yang bertuliskan namanya saat acara perkenalan Direktur Teknik PSSI yang baru di Jakarta, Senin (25/8/2025). (Foto: Asprilla Dwi Adha/ANTARA FOTO)

nusantaraterkini.co, JAKARTA — Direktur Teknik PSSI, Alexander Zwiers, membeberkan kriteria pelatih yang akan menakhodai Timnas Indonesia usai pemecatan Patrick Kluivert pada Kamis (16/9/2025).

Zwiers menegaskan, federasi kini fokus mencari sosok pelatih yang memiliki visi sejalan dengan target besar PSSI: membawa Indonesia lolos ke Piala Dunia 2030. Menariknya, pria asal Belanda itu menegaskan bahwa asal negara calon pelatih bukanlah faktor utama.

“Kami tidak menilai dari mana asal pelatih. Yang lebih penting adalah keselarasan visi dan kemampuan untuk mewujudkan target 2030, yakni tampil di Piala Dunia,” ujar Zwiers.

Baca Juga : John Herdman Resmi Tangani Timnas, PSSI Diingatkan soal Karakter Sepak Bola Indonesia

Lebih lanjut, Zwiers menjelaskan bahwa pelatih yang dicari harus memiliki rekam jejak sukses, kemampuan membangun koneksi dengan suporter, serta mampu mencerminkan identitas permainan khas Indonesia.

“Kami mencari pelatih dengan catatan prestasi yang terbukti, yang mampu berinteraksi dengan fans dan memahami karakter sepak bola Indonesia. Ada sejumlah pilar dasar yang kami tetapkan, dan kini kami sedang memperdalam indikator kinerja utamanya,” tambahnya.

Sebelumnya, Patrick Kluivert bersama jajaran staf asal Belanda gagal membawa Garuda melangkah lebih jauh di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Indonesia harus tersingkir di Ronde 4 usai kalah dari Arab Saudi dan Irak, dan menempati posisi terbawah klasemen.

Baca Juga : Resmi Latih Timnas Indonesia, John Herdman Targetkan Lolos Piala Dunia 2030

Kini, PSSI dihadapkan pada tugas penting untuk menemukan sosok pelatih baru yang bukan hanya berpengalaman, tapi juga mampu menyalakan kembali mimpi Garuda terbang ke pentas dunia.

(Dra/nusantaraterkini.co).